banner

Pemdes Modayag II Serahkan Bantuan 6 Mesin Penggilingan Kopi

BOLTIM — Pemerintah Desa Modayag II Kecamatan Modayag Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim). Berikan bantuan Mesin penggilingan kopi kepada 6 masyarakat Yeng melakukan usaha penjual kopi bubuk. Rabu (11/1/2023).
Pemberian Bantuan Mesin pengilingan kopi ini bertempat di Kantor Balai Desa Modayag II dan diserahkan langsung oleh Kepala Desa Emi Mamonto yang disaksikan oleh Para Perangkat Desa.
Kepala Desa Modayag II, Emi Mamonto mengatakan, Setelah dilakukan survey Kepada masyarakat yang benar benar melakukan usaha penjual kopi, ternyata hasil kopinya cukup bagus. “Untuk itu kami memberikan mesin manual ini untuk lebih memudahkan pengelolaan kopi, kami berharap mesin ini dapat dipergunakan dengan baik dan tidak dijual,” Jelasnya.
Salah satu masyarakat penerima bantuan pengilingan kopi, Lisma Mokoginta menyampaikan terima kasih atas bantuan mesin pengilingan kopi yang mereka terima. “Mudah-mudahan bisa kami manfaatkan secara maksimal,” Ungkapnya.(YN/RN)

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.