BOLMONG — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Tahlis Gallang, Senin 13 MAret 2023, menerima kunjungan entry meeting dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
Entry meeting ini pun menjadi tanda awal pelaksanaan audit rinci oleh BPK, setelah dilakukan audit pendahuluan.
Ada pun personil yang diutus oleh BPK berjumlah 11 orang. Jumlah ini terbilang banyak karena BPK akan turun memeriksa secara rinci. Hal ini dibenarkan Sekda Bolmong, Tahlis Gallang SIP MM.
“Entry meeting ini merupakan awal dari pemeriksaan selama 30 hari ke depan. Jumlah mereka ada 11 orang,” ungkap Tahlis.
Tahlis pun menghimbau, pimpinan dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk belum melakukan tugas luar atau TL.
“Pimpinan dan jajaran ASN di masing-masing OPD jangan dulu ada yang tugas luar,” tegas Tahlis.
Sementara itu, Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolmong, Seriyanto mengungkapkan jika audit rinci dilaksanakan setelah diserahkannya LKPD unaudited tahun anggaran 2022.
“Untuk LKPD unaudited tahun 2022 sudah diserahkan, dan mulai hari ini akan mulai dilaksanakan audit rinci,” singkat Seriyanto.
(*)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.