BOLSEL – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi. Iskandar Kamaru memimpin langsung jajaran terkait dalam rangka Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA) 2023.
Kegiatan ini dilaksanakan melalui video conference di Ruang Command Center, Kantor Bupati, Kawasan Perkantoran Panango, Kecamatan Bolaang Uki. pada Kamis, (8/6/2023) sore.
Dalam kegiatan itu, Bupati Iskandar menegaskan bahwa, anak merupakan potensi yang sangat penting sebagai generasi penerus bangsa.
“Anak merupakan potensi yang sangat penting sebagai generasi penerus masa depan bangsa. dan juga sebagai penentu kualitas sumber daya manusia Indonesia yang akan menjadi pilar utama dalam pembangunan nasional. sehingga perlu ditingkatkan kualitasnya dan mendapatkan perlindungan yang sungguh-sungguh,” ujarnya.
Lanjut kata Bupati, bahwa SDM yang berkualitas tidak dapat lahir secara alamiah bila anak dibiarkan tumbuh dan berkembang tanpa perlindungan. “Mereka akan menjadi beban pembangunan karena akan menjadi generasi yang lemah, tidak produktif dan tidak kreatif sedangkan jumlah mereka lebih dari sepertiga penduduk kita,” ungkapnya.
Bupati menyebut bahwa, program prioritas 2023 Pemkab Bolsel terkait KLA adalah program pemenuhan hak anak, perlindungan khusus anak, pengelolaan sistem data gender anak dan perlindungan perempuan.
“Rencana tindak lanjut yang akan Pemda lakukan adalah memperkuat komitmen pimpinan dan stakeholder di semua level, meningkatkan kesadaran masyarakat melalui edukasi KLA dan mengintervensi perencanaan dan penganggaran daerah dengan menguatkan program/kegiatan penunjang KLA,” jelasnya.
Selain itu, Pada kesempatan itu Bupati juga memaparkan program apa saja yang sudah berjalan pada Klaster yang terkait dengan dinas untuk pemenuhan KLA.
Ucapan terimakasih juga Bupati sampaikan kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan tersebut.
“Terima kasih atas keterlibatan Kementerian PP, PA dan Kemendikbud dalam kegiatan ini. Semoga ke depan, semua stakeholder bisa bersama-sama mewujudkan Bolsel tanpa stunting dan mewujudkan kabupaten layak anak,” tutupnya.
Sebagai informasi, Kabupaten Layak Anak (KLA) adalah Kabupaten/Kota dengan sistem pembangunan yang menjamin pemenuhan hak Anak dan perlindungan khusus Anak yang dilakukan secara terencana, menyeluruh, dan berkelanjutan.
(S.S)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.