Lama Tak Dihuni, PJ Bupati Sirajudin Lasena Siap Tempati Rumah Dinas

Telusur.news, BOLMUTPenjabat Bupati Kabupaten Bolaang Mongodow Utara Sirajudin Lasena siap menempati rumah dinas (rudis) Bupati yang bertempat di Desa Bigo Selatan, Kecamatan Kaidipang.

Diketahui, sejak dibangun rudis Bupati Bolmut belum pernah ditempati.

Untuk persiapan, penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Sirajudin Lasena laksanakan kerja bakti bersama para pimpinan OPD. Jumat 24/11/2023.

Dikerja bakti tersebut, tampak Bupati dan para pimpinan OPD lakukan pembersihan puing-puing dan serpihan beton yang rusak.

Selain melakukan kerja bakti, Bupati dan para pimpinan OPD juga melakukan penanaman pohon beserta buahan – buahan di halaman rudis.

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.