Telusur.news, KOTAMOBAGU — Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, SpM, turun langsung ke perkebunan Desa Poyowa Besar Dua, Kecamatan Kotamobagu Selatan, untuk menyerahkan bantuan bibit dan alat pertanian dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025 pada Jumat (19/7/2025). Langkah ini menjadi simbol kehadiran nyata negara bagi rakyat di akar rumput.
Dalam sambutannya, Wali Kota menyampaikan apresiasi atas keseriusan Pemerintah Desa Poyowa Besar Dua dalam mengimplementasikan program yang berpihak pada rakyat kecil. “Ini luar biasa. Terima kasih kepada Pak Sangadi dan seluruh aparat desa, karena telah mengelola dana desa dengan baik dan menyentuh langsung kebutuhan masyarakat,” ujar Wali Kota.
Bantuan yang disalurkan meliputi 25.000 bibit kakao untuk 250 petani, 100 unit tangki semprot untuk 100 penerima, 50 unit mesin paras untuk 50 petani, dan 425 kilogram bibit jagung untuk 85 petani. Wali Kota berpesan agar bantuan ini dikelola dengan penuh tanggung jawab untuk kemajuan ekonomi desa.
Kegiatan ini berlangsung sederhana di area perkebunan, namun momen kehadiran Wali Kota di tengah kebun sangat menyentuh hati warga. “Kami sangat terharu dan bangga, karena Wali Kota bersedia hadir langsung di tengah perkebunan,” ungkap warga.
Sangadi Poyowa Besar Dua, Sukanto Domu, menyampaikan terima kasih atas perhatian Wali Kota. Para penerima bantuan juga menyampaikan kegembiraan dan rasa syukur atas program ini.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Asisten 1 Sekda Kotamobagu, Kepala Dinas Pertanian, Camat Kotamobagu Selatan, Sekretaris Desa, dan para petani.
(**)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.