Telusur.news, BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan, H. Iskandar Kamaru, menghadiri kegiatan Koordinasi Program Kerja Sama Bidang Pendidikan yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) bekerja sama dengan Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara (YPAN), Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen RI), serta Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek RI).
Kegiatan ini berlangsung di Jakarta, Jumat (17 Oktober 2025), dengan tujuan memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat dalam mendukung penyelenggaraan program pendidikan yang lebih merata dan berkualitas di seluruh Indonesia.
Dalam kegiatan tersebut, dibahas sejumlah program prioritas nasional di bidang pendidikan, antara lain: Program pelatihan peningkatan kompetensi SDM pendidikan, Program Beasiswa Indonesia Emas–Daerah (BIE-D) serta berbagai skema beasiswa di bawah Kemendiktisaintek RI, Inovasi “Taman Numerasi” dari Kemendikdasmen RI untuk peningkatan kualitas pembelajaran dan Penguatan komitmen lintas sektor dalam penyelenggaraan pendidikan daerah.
Selain memperkenalkan berbagai program unggulan, kegiatan ini juga menekankan pentingnya kolaborasi antar pemerintah dan mitra strategis pendidikan dalam mempercepat pemerataan mutu pendidikan nasional sesuai kebutuhan lokal.
Sekretaris Jenderal Kemendiktisaintek RI, Prof. Ir. Togor Simatupang, dalam sambutannya menegaskan bahwa peningkatan kualitas pendidikan tidak dapat berjalan tanpa kolaborasi lintas sektor.
“Pemerintah daerah memiliki peran vital dalam memastikan akses dan relevansi pendidikan sesuai kebutuhan lokal. Melalui sinergi dengan APKASI dan YPAN, kami berharap tiap daerah mampu membangun ekosistem pendidikan yang adaptif terhadap teknologi dan mendukung transformasi ekonomi nasional,” ujar Prof. Togor.
Ia juga menambahkan, Kemendiktisaintek RI akan terus membuka ruang kerja sama dengan pemerintah daerah, khususnya dalam pengembangan program beasiswa, penelitian terapan, dan peningkatan kapasitas tenaga pendidik di seluruh kabupaten.
Sementara itu, Ketua YPAN Dra. Siti Nurkhayati, menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak yang berkomitmen memajukan pendidikan daerah.
“YPAN berkomitmen menjadi jembatan antara pemerintah daerah, APKASI, dan kementerian dalam mewujudkan pendidikan yang inklusif dan berkeadilan. Program seperti Taman Numerasi dan Beasiswa Indonesia Emas-Daerah diharapkan dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di seluruh pelosok negeri,” ujar Siti Nurkhayati.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi RI, Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikdasmen RI, Ketua Umum APKASI, Dewan Pembina APKASI, serta perwakilan dari YPAN.
Selain itu, hadir pula para Bupati, Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, dan Kepala Bappeda dari 100 kabupaten se-Indonesia, menunjukkan komitmen bersama dalam memperkuat sistem pendidikan nasional melalui kerja sama daerah dan pusat.
Bupati Iskandar Kamaru menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dan menegaskan pentingnya kolaborasi berkelanjutan untuk memperkuat kualitas sumber daya manusia di daerah.
“Kami berharap kerja sama ini membawa dampak nyata bagi peningkatan mutu pendidikan di Bolaang Mongondow Selatan, terutama dalam peningkatan kompetensi tenaga pendidik serta pemerataan kesempatan belajar bagi generasi muda,” ungkap Bupati.
Dalam kegiatan ini, Bupati Iskandar Kamaru hadir bersama Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Bappeda, dan Kepala Bagian Kerja Sama Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.
(S.S)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.