Bupati Bolsel Serahkan 485 SK PPPK Paruh Waktu 2025, Tekankan Profesionalisme, Loyalitas, dan Disiplin
Telusur.news, BOLSEL – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan kepada 485 calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu Tahun 2025.
Kegiatan yang berlangsung khidmat dan penuh harapan ini digelar di Lapangan Futsal Komplek Perkantoran Panango, Senin (17/11/2025).
Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru memimpin langsung prosesi penyerahan SK, didampingi Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid, Sekretaris Daerah, para asisten, staf ahli, pimpinan OPD, serta camat se-Bolsel.

Dalam sambutannya, Bupati Iskandar menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas selesainya proses pengangkatan PPPK paruh waktu tahun ini.
Ia menegaskan bahwa kebijakan ini merupakan langkah strategis pemerintah daerah untuk memperkuat pelayanan publik sekaligus membuka kesempatan kerja bagi masyarakat.
“Melalui mekanisme pengangkatan PPPK paruh waktu ini, kami berharap pelayanan kepada masyarakat semakin efektif dan merata, terutama di bidang teknis, pendidikan, dan kesehatan,” ujarnya.

Pada tahun 2025, sebanyak 315 tenaga teknis, 131 tenaga pendidik (guru), dan 39 tenaga kesehatan resmi menerima SK pengangkatan. Para PPPK paruh waktu ini akan mengabdi selama 20 jam per minggu atau 4 jam per hari, sesuai aturan yang berlaku.
Bupati Iskandar turut menegaskan bahwa kontrak kerja berlangsung selama satu tahun dan dapat diperpanjang berdasarkan evaluasi kinerja. Ia juga menekankan pentingnya menjunjung nilai profesionalisme, loyalitas, dan disiplin.
“Jadikan status PPPK ini bukan hanya kedudukan, tetapi amanah dan ladang pengabdian. Tunjukkan kinerja terbaik, tanamkan loyalitas kepada daerah, bangsa, dan negara, serta jaga disiplin sebagai kunci keberhasilan,” tegasnya.
Acara ditutup dengan doa bersama, membawa harapan agar momentum ini menjadi langkah awal menuju Bolsel yang madani, gotong royong, dan berkelanjutan.
(S.S)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.