Tiga Emas dari Cabor Akuatik Jadi Gebrakan Menggeparkan Kontingen Kotamobagu di Porprov XII Sulut 2025

Penampilan luar biasa atlet akuatik Kotamobagu langsung menghasilkan tiga emas dan membuat kejutan besar di arena Porprov XII Sulut.

Telusur.news, KOTAMOBAGU Kontingen Kota Kotamobagu mencatatkan gebrakan menggeparkan pada ajang Porprov XII Sulawesi Utara 2025 setelah cabang olahraga akuatik tampil luar biasa dan langsung mempersembahkan tiga medali emas dalam satu hari pertandingan.

Gebrakan itu datang dari penampilan spektakuler atlet muda Muh. Taufik Hidayat Mokodompit, yang sukses mengamankan dua medali emas sekaligus. Ia meraih kemenangan pada nomor gaya ganti 200 meter putra, sebelum kembali menunjukkan dominasinya di kolam renang melalui nomor gaya dada 50 meter putra.

Tak kalah hebat, atlet putri Ni Putu Widyaningsih ikut membuat kejutan dengan meraih medali emas di nomor gaya ganti 200 meter putri, melengkapi total tiga emas yang dipersembahkan cabor akuatik untuk Kota Kotamobagu.

Ketua Akuatik Kotamobagu, Titien Bibisa Haryanto, mengungkapkan rasa bangga yang mendalam terhadap perjuangan para atlet.

“Saya sebagai Ketua Akuatik Kotamobagu sangat bangga dengan anak-anak atlet yang sudah berjuang dengan penuh semangat. The winner (seorang pemenang) adalah mereka yang pantang menyerah, melawan rasa takut, dan percaya diri mengeluarkan seluruh kemampuan yang ada, sehingga bisa mempersembahkan medali emas untuk Kota Kotamobagu,” ujarnya.

Raihan tiga emas ini menjadi gebrakan besar bagi kontingen Kotamobagu dan mengangkat posisi perolehan medali sementara. Cabor akuatik pun kini menjadi salah satu kekuatan utama yang meningkatkan optimisme tim dalam perburuan prestasi di ajang Porprov XII Sulut 2025.

YN

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.