Telusur.news, KOTAMOBAGU — Walikota Kotamobagu Weny Gaib bersama Wakil Walikota Rendy Virgiawan Mangkat, bersilaturahmi di kediaman anggota DPR RI Yasti Soepredjo Mokoagow, dalam rangka mempererat hubungan kekeluargaan sekaligus merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah. Sabtu 12 April 2025.
Silaturahmi Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu tersebut disambut langsung oleh Yasti Soepredjo Mokoagow.
Dalam kesempatan itu, Yasti Soepredjo Mokoagow menyampaikan apresiasi atas kehadiran para kepala daerah. Ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik demi kelanjutan pembangunan daerah.
“Silaturahmi ini bukan hanya dalam rangka Idulfitri, tetapi juga menjadi bagian dari upaya kita bersama menjaga kekompakan, mempererat hubungan emosional, dan membangun sinergi untuk kemajuan Bolaang Mongondow Raya,” ujar Yasti Soepredjo Mokoagow.
Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan rasa terima kasih atas undangan yang diberikan oleh Yasti Soepredjo Mokoagow.
“Kami merasa terhormat dapat bersilaturahmi langsung dengan Ibu Yasti. Ini adalah momentum yang sangat baik, di mana kita tidak hanya saling bermaaf-maafan, tetapi juga mempererat kebersamaan yang menjadi modal penting dalam membangun daerah ke depan,” kata Weny Gaib.
Turut hadir di acara silaturahmi dalam rangka perayaan hari raya idulfitri di kediaman anggota DPR RI Yasti Soepredjo Mokoagow, Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yusra Alhabsyi didampingi Wakil Bupati Doni Lumenta, beserta seluruh OPD Bolmong dan Kota Kotamobagu.
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.