Pelayanan Pasien di RSUD Bolsel Mulai di Benahi Secara Maksimal

Telusure.news, BOLSEL – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Dr. Sry Pakaya menanggapi secara positif kabar terkait pelayanan kurang maksimal yang dikeluhkan oleh pasien.

Menurutnya, bahwa pihaknya sudah melakukan evaluasi terkait perawat RSUD yang tidak ramah kepada pasien dengan tindakan sanksi disiplin.

“Hasil rapat dengar pendapat (RDP) dengan pihak DPRD pekan lalu menjadi bahan evaluasi untuk segera melakukan pembenahan,” kata Sri Pakaya saat ditemui ,Selasa 08 Agustus 2023 .

Sry menjelaskan, bahwa poin-poin rekomendasi dari hasil RDP dengan pihak DPRD pekan lalu akan segera tindaklanjuti oleh pihaknya secara maksimal.

Disisi lain kata Sry, bahwa dari segi pelayanan dokter spesialis, beberapa kali kadang tidak hadir, padahal pihak RSUD membayar honor sesuai pelayanan.
“Setiap honor dokter spesialis akan dibayar sesuai dengan pelayanan,” katanya.

Lebih detail bahwa anggaran honor untuk dokter spesialis sebesar 24 juta setiap bulan yang dibagi 8 kali jadwal praktek.
“Jadi setiap pertemuan itu jika tidak hadir maka otomatis akan dipotong,” jelas Sry Pakaya.

Diketahui, bahwa sebelumnya, Komisi III DPRD Bolsel telah menggelar RDP dengan tiga instansi yakni Dinas Kesehatan, RSUD, dan Puskesmas.
RDP tersebut, dipimpin oleh Ketua Komisi III Abdul Razak Bunsal dan ada beberapa poin yang disampaikan terkait

(S.S)

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.