Wakili Sulut, Atlit Arung Jeram Bolmong Ikut Kejurnas di Sungai Pekalen Kabupaten Probolinggo Jawa Timur
Telusur.news, Bolmong — Pengurus Daerah Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Sulawesi Utara (Sulut) mengirimkan surat permintaan atlit yang ditujukan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejuarnas) Arung Jeram.
Permintaan atlit tersebut berdasarkan surat yang ditandatangani oleh ketua umum Pengprov FAJI Sulut Dr. Richard H. Sualang pada tanggal 23 November 2022, dengan nomor: 04/Kejurnas/PENGPROV-FAJISULUT/09-2022.
Dimana dalam rangka kejuaraan nasional arung jeram di sungai Pekalen Kabupaten Probolinggo Jawa Timur, dan Sulawesi Utara rencananya akan mengirimkan atlit yang terjaring dalam Pekan Olahraga Provinsi 2022 di Kabupaten Bolaang Mongondow.
Maka kami Pengprov FAJI Sulut dengan ini memohon untuk Pemkab Bolmong/FAJI Bolmong untuk dapat mengirimkan atlit arung jeram dari Bolmong untuk dapat ikut mewakili sulut dalam kejuaraan arung jeram 2022 di Jawa Timur.
(YN)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.