BOLTIM — Sebanyak 64 Desa di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) akan melaksanakan Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak pada awal tahun 2023 mendatang. Sabtu, (3/12/2022).
Ia pun mempersilahkan kepada semua warga Boltim yang ingin mencalonkan diri di Pilsang nanti. “ Kalau ada putra-putri kita yang ingin maju di Pilsang silahkan,” kata Sachrul.
Bupati Sam Sachrul Mamonto menyebut, meskipun pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) lalu ada yang bersebarangan atau tidak mendukung, hal itu dipastikanya sebagai Bupati ia tidak akan menghambat. Sebaliknya memberikan kesempatan kepadanya.
” Kalau saya coret dia di verifikasi administrasi hanya kareta tidak mendukung saya di Pilkada, maka itu justru merusak tatanan demokrasi dan hak demokrasi seseorang,” pungkasnya.
Menurutnya, seorang pemimpin yang lahir dari rakyat, sudah pasti ia akan memihak kepada rakyat. “ Saya ingin Sangadi itu lahir dari Rahim rakyat. Jadi siapa saja warga Boltim yang ingin maju bertarung sebagai calon Sangadi silahkan, nanti rakyat yang memilih,” tandasnya.
Ditempat terpisah, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMD) Kabupaten Boltim Hendra Tangel,SH menerangkan bahwa anggaran Pilsang 64 Desa tersebut sudah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Boltim Tahun 2023 sebesar Rp 1,6 Miliar. Lanjutnya, jika tidak ada aral melintang Pilsang serentak Boltim akan digelar bulan Maret 2023. “ Yang pasti sudah siap anggaranya dengan total Rp 1,6 Miliar,” jelas Hendra. (YN/RN)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.