banner

Ketua DPC PDI-P Bolmut Siap Turunkan 700 Saksi Terlatih Untuk Kawal Pemilu 2024

Telusur.News, BOLMUT –  Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Amin Lasena dan Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) Syamsudin Olii, siap turunkan 700 saksi terlatih.

Ratusan personil saksi TPS terpilih  telah dilatih dan akan menjadi ujung tombak partai untuk mengawal perhitungan pada Pemungutan suara dan Rekapitulasi Perolehan suara pada Pemilu Pileg dan Pilpres yang akan dilaksankan pada tang 14 Februari 2024 nanti.

Sebagaimana Kepala BSPN Cabang PDI P BOLMUT Syamsudin Olii mengatakan, pembekalan dan pelatihan saksi telah kami laksanakan baik ditingkat Pusat, Daerah, Provinsi dan Kabupaten  beberapa hari yang Lalu.

Di pembekalan dan pelatihan itu, BSPN Cabang BOLMUT telah memberikan materi tentang kepemiluan pada pelatihan Regu Penggerak Pemilih (Guraklih).

Lanjut Olii, Adapun 700 orang Personil tersebut terdiri dari 578 Saksi TPS, 107 kordinator dan 15 Satgas yang akan bertugas, mengawal, mengawasi, dan mengamankan proses pemungutan suara serta meraka juga yang akan menerima Mandat sebagai saksi Partai  maupun saksi Pilpres

Tak hanya itu, Syamsudin mengultimatum kepada para petugas saksi jika ada persoalan yang muncul disaat pemugutan ( pencoblosan) mengenai ke akuratan data DPT, DPTB, DPK serat hasil C, maka petugas saksi silahkan protes dengan from isian yang disediakan.

Dan jika tidak ada penyelesaian yang jelas dan benar sesuai UU dan PKPU maka jangan ditandatangani berita acara hasil C tersebut. Ujarnya.

Olehnya Syamsudin berharap kepada petugas KPPS, Panwas dan KPUD BOLMUT untuk bekerja profesional serta menghindari hal hal yang dapat merusak proses  tahapan pemilu nanti.

IRHAM

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.